SMALL GROUP INTERACTION DALAM COMPREHENDING ICD -10 PADA MAHASISWA APIKES CITRA MEDIKA SURAKARTA

Authors

  • Evi Murti Wardhani

DOI:

https://doi.org/10.47701/infokes.v5i2.69

Abstract

ABSTRAK
Perkembangan teknologi komunikasi telah sangat memberi andil dalam penyebaran ilmu pengetahuan dan informasi dalam skala global. Penemuan baru dan peristiwa-peristiwa yang terjadi di suatu tempat telah mampu diakses dengan mudah dan menyebar luas di belahan tempat lain di seluruh dunia. Orang semakin dituntut untuk mampu menyesuaikan diri secara terus menerus dengan perkembangan yang terjadi. Sebagai insan profesi yang akan bersaing di dunia kerja,kemampuan kebahasaan sangat dibutuhkan untuk dapat melebur dalam dunia global. Bahasa Inggris dalam hal ini baik lisan maupun tulis memerlukan penguatan untuk mencapai hasil yang maksimal.
Penelitian ini merupakan pengembangan metode dan strategi pembelajaran. Metode dalam penelitian ini adalah metode penelitian tindakan kelas (Class Action Research) yaitu suatu penelitian yang dikembangkan bersama sama untuk peneliti dan decision maker tentang variable yang dimanipulasikan dan dapat digunakan untuk melakukan perbaikan.
Hasil pengamatan dosen menunjukan pada pembahasan siklus II, terlihat para mahasiswa sangat antusias dalam mengajukan pertanyaan dan memberikan argumentasi. Berdasarkan tabel 3 diatas terlihat keberanian mahasiswa bertanya dan menjawab pertanyaan, rerata perolehan skor pada siklus pertama 48% menjadi 80%, mengalami kenaikan 32%. Begitupun dalam indikator motivasi dan kegairahan dalam mengikuti pembelajaran pada siklus pertama rata-rata 80% dan pada siklus kedua menjadi 96% mengalami kenaikan 16%. Dalam indikator interaksi antar mahasiswa dalam mencari jawaban pertanyaan yang dilontarkan pada siklus pertama 64% dan pada siklus kedua 80% mengalami kenaikan sebesar 16%. Dalam indikator hubungan mahasiswa dengan guru selama kegiatan pembelajaran, pada siklus pertama 48% dan pada siklus kedua 68% mengalami kenaikan sebesar 20%. Dalam indikator partisipasi mahasiswa dalam pembelajaraan terlihat pada siklus pertama 80%, sedangkan pada siklus kedua 96% mengalam kenaikan sebesar 16%.
Kata Kunci: small group interaction, reading comprehension,ICD-10

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2015-12-03

How to Cite

Murti Wardhani, E. (2015). SMALL GROUP INTERACTION DALAM COMPREHENDING ICD -10 PADA MAHASISWA APIKES CITRA MEDIKA SURAKARTA. Infokes: Jurnal Ilmiah Rekam Medis Dan Informatika Kesehatan, 5(2). https://doi.org/10.47701/infokes.v5i2.69