Rancang Bangun Sistem Informasi Pemesanan Tiket Bus Berbasis Website pada Agen Bus PO. Agung Sejati Terminal Sukoharjo

Authors

  • Arinta Azzahra Narwastika Universitas Duta Bangsa Surakarta
  • Eko Purwanto Universitas Duta Bangsa Surakarta
  • Pramono Pramono Universitas Duta Bangsa Surakarta

Keywords:

Sistem Pemesanan Tiket, Website, Waterfall, Teknologi Informasi

Abstract

Perkembangan teknologi informasi telah membawa perubahan signifikan dalam berbagai sektor, termasuk transportasi. PO Agung Sejati Sukoharjo, sebagai salah satu perusahaan otobus yang melayani berbagai antarkota antarprovinsi (AKAP), khususnya rute ke Jakarta dan sekitarnya, melihat peluang untuk meningkatkan efisiensi dan kemudahan layanan bagi pelanggannya melalui sistem pemesanan tiket berbasis website. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan sistem pemesanan tiket bus yang user-friendly dan efisien dengan menggunakan metode pengembangan perangkat lunak Waterfall. Metode Waterfall dipilih karena pendekatannya yang sistematis dan tahapannya yang jelas, meliputi analisis kebutuhan, desain sistem, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Pada tahap analisis kebutuhan, data dikumpulkan melalui wawancara dan survei terhadap pengguna potensial dan manajemen PO Agung Sejati. Hasil analisis ini digunakan untuk merancang sistem yang memenuhi kebutuhan pengguna, termasuk fitur pemesanan tiket, pemilihan kursi, pembayaran online, dan konfirmasi tiket. Pengujian sistem dilakukan untuk memastikan semua fitur berfungsi dengan baik dan sistem dapat diakses dengan lancar oleh pengguna. Setelah implementasi, sistem pemesanan tiket bus berbasis website di PO Agung Sejati Sukoharjo diharapkan dapat meningkatkan efisiensi operasional dan memberikan kemudahan bagi pelanggan dalam melakukan pemesanan tiket. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan metode Waterfall dalam pengembangan sistem pemesanan tiket bus berbasis website mampu memberikan solusi yang terstruktur dan dapat diterapkan secara efektif. Sistem ini tidak hanya mempercepat proses pemesanan tiket tetapi juga memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik dan meningkatkan kepuasan pelanggan.

References

Kartikasari, W., Setiawan, D., & Fauziah, E. (2021). Efektifitas Transportasi dan Lokasi Terhadap Distribusi Logistik di Wilayah Komando Armada I TNI-AL. Rekayasa, 14(2), 183-190..

Tristianto, C. (2018). Penggunaan Metode Waterfall untuk Pengembangan Sistem Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Pedesaan. Teknologi Informasi, XII(01), 41–56. https://doi.org/10.5749/j.cttttv6b.5.

S Dharmawan at al.2018. Penerapan Metode SDLC Waterfall Dalam Perancangan Sistem Informasi AdministrasiKeuangan Berbasis Desktop. Vol VI, No 02. Universitas Bina Sarana Informatika, Pontianak.

Jogi Abraham & Iklima Ermis Ismail, Unit Testing dan User Acceptance Testing pada Sistem Informasi Layanan Kategorial Pelayanan Anak, Jur. Teknik dan Ilmu Komputer, Politeknik Negeri Jakarta. Ludfiandy Romahony (2018),

Krismiadi at all.2019. Pengujian Black Box berbasis Equivalence Partitions pada Aplikasi Seleksi Promosi Kenaikan Jabatan. Vol 2, No 4. Universitas Pamulang. Banten. Page 155 – 161

Rancang Bangun Sistem Informasi Rumah Kost Online Berbasis Web pada Startup Borhouse, Sistem Informasi Fak Teknologi dan Informatika Institut Bisnis dan Informatika STIKOM Surabaya

M Taufiq, R., Ummah, R. R., Nasrullah, I., & Permana, A. A. (2019). Rancang Bangun Sistem Informasi Penggajian Pegawai Berbasis Web di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Huda Kota Tangerang. Jurnal Informatika Universitas Pamulang, 4(4), 119. https://doi.org/10.32493/informatika.v4i4.3951

Irawan, Agus, Mey Risa, Muhammad Ayyasy Muttaqien, and Adam Elyas Shinnay. "Perancangan Sistem Informasi Penjualan Pakaian Pada CV Nonninth Inc Berbasis Online." Jurnal Positif 3, no. 2 (2017): 74-82

Chandra, Yudi Irawan, and Kosdiana Kosdiana. "Rancang Bangun Purwarupa Pendeteksi Berat Muatan Bus Transjakarta Menggunakan Metode Incremental Berbasis Mikrokontroler Arduino Uno." Innovation in Research of Informatics (INNOVATICS) 2.1 (2020)

Taufiq, R., Magfiroh, D. A., Yusuf, D., & Yulianti, Y. (2020). Analisis dan Desain Sistem Informasi Pembayaran Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) di SMK Avicena Rajeg. Jurnal Teknologi Sistem Informasi Dan Aplikasi, 3(1), 15. https://doi.org/10.32493/jtsi.v3i1.43.08.

Downloads

Published

2024-07-18