Rancang Bangun Pengukur Suhu Berbasis Arduino Dengan Sensor DS18b20 Dengan Media Patung Loro Blonyo

Authors

  • Fasha Zacky Abdullah Universitas Duta Bangsa Surakarta
  • Ira Fitri Chorliana Dewi Universitas Duta Bangsa Surakarta
  • Nur Afrianto Univer
  • Stefanny Erica Djacksono Univer
  • Rudi Susanto Univer

Keywords:

suhu tubuh, COVID-19, arduino, sensor DS18B20

Abstract

Merancang dan mengembangkan alat deteksi awal COVID-19 berupa suhu tubuh berbasis Arduino. Masalah utama yang ingin diselesaikan adalah pentingnya deteksi dini infeksi COVID-19 melalui pemantauan suhu tubuh secara efektif dan akurat.alat pengukur suhu tubuh berbasis arduino memiliki alrm yang dapat memantau suhu tubuh secara real-time dan memberikan indikasi awal terkait kemungkinan adanya infeksi COVID-19 pada individu. Dalam penelitian ini menggunakan alat seperti sensor DS18b20 dan arduino atmega, jika suhu tubuh berada diatas angka 37.30 maka alat yang terhubung ke perangkat komputer/smartphone akan medeteksi gejala COVID-19 secara akurat dan mengirimkan data hasil pengukuran ke LCD 16x2 (cm) yang sesuai. Meliputi tahap perancangan dan pembuatan alat, pengujian akurasi pengukuran suhu tubuh, serta verifikasi dan validasi alat melalui percobaan menggunakan sampel individu yang terinfeksi COVID-19 dan individu yang sehat. Diharapkan hasil dari penelitian ini dapat memberikan kontribusi dalam deteksi dini infeksi COVID-19 melalui pemantauan suhu tubuh yang cepat dan akurat. Alat yang dikembangkan dapat digunakan sebagai alat skrining awal pada tempat-tempat umum, seperti bandara, stasiun kereta, atau fasilitas kesehatan, sehingga dapat membantu meminimalisir penyebaran virus COVID-19 dan melindungi masyarakat secara lebih efektif.penelitian ini berhasil merancang dan mengembangkan alat deteksi awal COVID-19 berbasis suhu tubuh menggunakan Arduino. Alat ini memiliki potensi untuk digunakan sebagai alat skrining awal dalam upaya memerangi penyebaran virus COVID-19 dan melindungi masyarakat secara lebih efektif.

References

Ardiansyah,R., Susanto, R., & Pradana, A. I. (2023).Sistem Penyiraman otomatis Pada Tanaman dengan monitoring Berbasis IOT (Internet of Things).Jupiter (JURNAL PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO), 8(1), 31-38.

Susanto, R., Husen, M.N., & Lajis, A.(2022,January). The Product Development of Portable Laboratory Integrated with Local Wisdom(PL-ILW)by undergraduate Student.In 2022 16th International Conference on Ubiquitous Information Management and Communication (IMCOM) (pp, 1-5).IEE.

Susanto, R., Husen,M. N., Lajis, A., Lestari, W., & Hasanah, H. (2023, June). The effectiveness of making a portable laboratory integrated with local wisdom using a project-based learning approach to improve student learning outcomes. In AIP Conference Proceedings (Vol.2751, No. 1).AIP Publishing.

Ardianto Pranata., Jaka Prayudha., Teja Sandika. (2017). Rancang Bangun Alat Pendeteksi Dehidrasi Dengan Metode Fuzzy Logic Berbasis Arduino. Jurnal SAINTIKOM Vol.16, No. 3, September 2017 ISSN :123456789/2259.

Briston Manurung. (2019). Rancang Bangun Pendeteksi Denyut Jantung dan Suhu Tubuh Portabel Berbasis Mikrokontroller Arduino Uno. Medan. Program Studi D-3 Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Sumatera Utara. http://repositori.usu.ac.id/handle/123456789/22599.

Eddy Friyanto. (2016). Perancangan Pengukur Detak Jantung Dan Suhu Tubuh Berbasis Arduino Serta Smartphone Android. Surakarta. Skripsi Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Gamal Centaury., Engelin Shintadewi. (2018). Prototipe Pengukur Tinggi, Berat, Dan Suhu Badan Berbasis Arduino Uno Dan Labview. JETri,Vol.16, No. 1, Agustus 2018,Hlm. 55-70, P-ISSN 1412-0372, E-ISSN 2541-089X.

Goda Vasantharao., SK Arifunneesa. (2020). Temperature Detection and Automatic Sanitization and Disinfection Tunnel-Covid 19. The International journal of analytical and experimental modal analysis Volume XII, Issue VI, June/2020 ISSN NO:0886-936 Page No: 1175-1181.

H. Muhammad Asraf., K.A. Nur Dalila., A.W. Muhammad Hakim., R.H. Muhammad Faizzuan Hon. Development of Experimental Simulator via Arduino-based PID Temperature Control System using LabVIEW. Journal of Telecommunication, Electronic and Computer Enginerring e-ISSN: 2289-8131 Vol.9 No. 1-5.

Navreetinder Kaur., Rita Mahajan., Deepak Bagai. (2016). Air Quality Monitoring System Based On Arduino Microcontroller. International Journal of Innovative Research in Science, Engineering and Technology (An ISO 3297: 2007 Certified Organization) Vol. 5, Issue 6, June 2016.

Tan Suryani S., Alamsyah., Muhammad bachtiar., Ardi Amir., Benyamin B. (2018). Sistem Monitoring Detak Jantung dan Suhu Tubuh Menggunakan Arduino. Techno.COM. Vol. 17, No. 3, Agustus 2018 : 323-332.

W Widhiada., I N G Antara., I N Budiarsa., I M G Karohika. (2018). The Robust PID Control System of Temperature Stability and humidity on Infant Incubator Based on Arduino A T Mega 2560. International Conference on SMART CITY Innovation 2018. IOP Conf.Series: Earth and Environmental Science 248 (2019) 012046 IOP Publishing doi: 10.1088/1755-1315/248/1/012046.

Yofu A., Rahman Arifuddin., Yuauf N. (2019). Rancang Bangun Alat Pendeteksi Detak Jantung, Suhu Tubuh, dan Tensimeter Berbasis Arduino Uno serta Smartphone Android. Seminar Nasional Fortei7-1 (Foruum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro Indonesia Regional VII). ISSN (online): 2621-5551.

Published

2023-07-25