Sistem Informasi Penjualan dan Promosi Pada Toko Komputer SG Computer Surakarta dengan Menggunakan Website

Authors

  • Sigit Gunawan Universitas Duta Bangsa Surakarta
  • Eko Purwanto Universitas Duta Bangsa Surakarta
  • Hanifah Permatasari Universitas Duta Bangsa Surakarta

Keywords:

Inventaris, Website, Prototype, Penjualan, Promosi

Abstract

Dalam suatu perusahaan terdapat suatu sistem untuk memudahkan pengelolaan sistem informasi penjualan dan promosi, salah satunya adalah sistem informasi penjualan dan promosi pada toko SG computer surakarta berbasis website. Pada saat ini sistem tersebut menjadi kepentingan pokok karena,dengan adanya sistem tersebut dapat memberikan efek dan dampak positif bagi perusahaan dan menambah nilai jual perusahaan. SG Computer Surakarta adalah sebuah  toko IT Computer terpercaya yang berada di Kota Surakarta. Bahwa dalam pengelolaan penjualan dan promosi dengan yang digunakan tengah memakai cara lama konvensional, yaitu promosi dengan mencetak brosur dan memanfaatkan web yanng masih konvensional belum ada e-commerce nya. Masalah yang terjadi yaitu terdapat kesulitan dalam hal pengelolaan, penjualan dan promosi barang pada toko SG computer tersebut, monitoring penjualan barang-barang dan promosi serta pelaporan belum memiliki platform khusus. Untuk memudahkan dalam pengelolan penjualan dan promosi maka diperlukannya sistem informasi penjualan dan promosi pada toko SG computer  berbasis website agar dapat membantu memudahkan pengelolaan serta monitoring penjualan dan promosi berbasis web site pada Toko SG computer Surakarta. Metode yang digunakan adalah menggunakan metode prototype dimulai dengan mengumpulkan kebutuhan kemudian mulai membangun dan merancang prototype, mengevaluasi prototype, memulai pengkodean sistem,   menguji sistem, evaluasi sistem kemudian menggunakan sistem. Penulis memanfaatkan bahasa pemrograman PHP dan database MySql dan pembuatan website menggunakan framework codeigniter 4. Penelitian bertujuan untuk memberikan kemudahan pada pengelolaan penjulan dan promosi, proses monitoring penjualan barang, serta promosi barang  dengan data yang lebih terstruktur dan tertata. Berdasarkan hasil blackbox testing dan perhitungan beta diperoleh presentase bahwa 90% Sangat Setuju, dan 10% Setuju. Maka dengan penghitungan pengujian tersebut dapat disimpulkan bahwa  Sistem informasi inventaris dapat diterima oleh pengguna dan mampu untuk digunakan sebagai sistem pengelolaan inventaris di Toko SG Computer  Surakarta.

References

Agustina, Diah. 2017. “Fitur Social Commerce Dalam Website E-Commerce Di Indonesia.†Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer 12 (1): 25. https://doi.org/10.30872/jim.v12i1.219.

Pitriyani, Rizka, Gandung Triyono, and Sudiyatno Yudi Nugroho. 2021. “Pengembangan Model Sistem E-Commerce Berbasis Web Dengan Content Management System (Cms).†IDEALIS : InDonEsiA JournaL Information System 4 (1): 37–46. https://doi.org/10.36080/idealis.v4i1.2818.

Prasetyo Adi, Rinto, and Gandung Triyono. 2021. “Pemodelan E-Commerce Berbasis Web Menggunakan Content Management System.†IDEALIS : InDonEsiA JournaL Information System 4 (2): 187–96. https://doi.org/10.36080/idealis.v4i2.2861.

Walim, Walim; SUHARDI, Suhardi. Rancang Bangun Sistem Informasi E-Commerce dalam Penjualan Hardware Komputer Berbasis Website.CERMIN: Jurnal Penelitian, [S.l.], v. 4, n. 2, p. 317-338, dec. 2020. ISSN 2615-3238.

Pande, P. R. E., Putra,I.N.T.A., & Putri, N.W.S.(2020). Rancang bangun sistem informasi pengajuan kredit pada bum desa bersama Santhi Sedana, 17(2),171-181.DOI:10.31315/telematika.v17i2.3620.

Magdalena, L., Hatta, M., & Ilyasa, R. (2022).Penerapan Sistem Informasi Monitoring dan Pelaporan E-Assesment Pernyataan Mandiri Risiko Covid-19 karyawan Berbasis Web (Studi Kasus CV Jaka) (Vol. 12, Issue 1).

Akbar, Mohammad Aldrin dan Sitti Nur Alam. 2020. E-commerce: Dasar Teori dalam Bisnis Digital. Medan: Yayasan Kita Menulis.

Romadhon, I., & Indriyanti, A. D. (2020). Rancang Bangun Sistem Informasi Penilaian Kinerja Karyawan Menggunakan Metode KPI pada PT Infomedia Nusantara. Journal of Emerging Information System and Business Intelligence (JEISBI), 1(1), 24-34.

Downloads

Published

2023-07-25